Freezone Download
koleksi game tanpa batas waktu

Game Champion Chef

game champion chef Game Champion Chef bercerita tentang seorang wanita bernama Jennyfer yang baru saja lulus menjadi koki. Jenny, begitu panggilannya, mendapat tawaran sebagai "second chef" untuk mendampingi temannya, Ronald di sebuah restoran. Namun Jenny menampiknya dan memilih untuk mengikuti sebuah kompetisi Young Chefs, dimana jika dia menang maka hadiahnya dapat digunakan untuk membangun restoran sendiri.

Game Champion Chef ini termasuk ke dalam kategori puzzle game. Cara bermainnya yaitu penuhi permintaan pelanggan dengan mencari bahannya di dalam sebuah puzzle. Seperti biasa, harus dilakukan dengan cepat dan tepat, karena jika tidak maka pelanggan akan kabur dan point kamu akan berkurang.

Ada 4 tempat yang terdapat dalam game Champion Chef. Yaitu Amerika (Rocky Ranch), Mexico (Lemon Lime), Russia (Bread & Butter) dan Jepang (Sushi Side). Masing-masing tempat memiliki 10 level. Jika kamu berhasil menjadi juara pertama di keempat tempat tersebut, maka akan ada 1 tempat tambahan dengan 10 level juga yang harus kamu selesaikan, namanya Final Competition.

Berhasilkah Jennyfer mewujudkan impiannya untuk memliki sebuah restoran sendiri dengan menjadi juara pertama dalam kompetisi "Young Chefs"?

Game Champion Chef


System Requirements :
OS : Windows 2000/XP/Vista
CPU : 800 Mhz
RAM : 128 MB
DirectX : 7.0

download Game Champion Chef
Read On 0 comments

Game Alice's Tea Cup Madness

game alices tea cup madness Game Alice's Tea Cup Madness bercerita tentang Alice yang lagi-lagi jatuh ke dalam sebuah lubang kelinci. Kini dia berada di suatu daerah aneh yang tidak masuk akal. Alice ingin kembali ke dunianya namun dia tidak bisa mendapatkan tiket pulang dengan gratis. Alice harus membantu seekor kelinci, White Rabbit di sebuah kedai teh.

Game Alice's Tea Cup Madness ini memiliki total 55 level yang terbagi ke dalam dua jenis yaitu regular level dan mini-games level. Regular level dihadirkan sebanyak 50 level dan diselingi oleh mini-games level sebanyak 15 level. Mini-games sendiri ada dua macam game seperti mencari objek tersembunyi dan menampung objek yang jatuh.

Cara bermain game Alice's Tea Cup Madness ini adalah melayani tamu dengan menempatkan mereka pada kursi yang sesuai dengan warna baju mereka. Penuhi order para tamu dengan cepat dan tepat. Hal ini dapat dilakukan dengan cara meng-upgrade setiap item yang ada hingga maksimum.

Berhasilkah Alice mendapatkan tiket untuk kembali ke dunianya?

Game Alice's Tea Cup Madness


System Requirements :
OS : Windows XP/Vista
CPU : 1.2 GHz
RAM : 256 MB
DirectX : 7.0

download Game Alice's Tea Cup Madness
Read On 0 comments

Game Hotel Dash

game hotel dash Hotel Dash adalah game terbaru dari Flo sebagai karakter utamanya. Hotel Dash diawali cerita dengan Quinn, temannya Flo, yang sedang mengalami hambatan dalam bisnis travelnya. Dia meminta bantuan kepada Flo untuk merenovasi dan menjalankan hotel yang ada di seluruh Dinertown. Flo pun menyanggupinya.

Hotel Dash memiliki total 50 level yang terbagi dalam lima tempat hotel yaitu Dinertown Suites, Alpine Ski Lodge, Stark Suites, Tiki Hotel Palace dan Dunwich House. Masing-masing tempat hotel terdiri dari 10 level yang harus diselesaikan dan memiliki kamar VIP yang harus direnovasi hingga menjadi sangat nyaman, dimana ada 10 item yang harus dibeli untuk merenovasinya hingga selesai.

Cara bermain game Hotel Dash ini adalah melayani tamu dengan mengangkut kopernya, memberikan handuk dan bantal, laundry, membersihkan kamar serta memberikan keranjang berisi buah-buahan secara gratis. Hal ini harus didukung dengan melakukan upgrade terhadap setiap kamar hotel hingga menjadi bintang 3 per kamarnya, dengan begitu akan mendapatkan tips dalam jumlah yang lebih besar. Dan tips ini akan digunakan untuk merenovasi kamar VIP yang sudah dijelaskan di atas tadi.

Dari awal hingga akhir bermain game Hotel Dash ini, akan ada 7 medali yang bisa kamu dapatkan yaitu Dinnertown Suites Award, Alpine Ski Lodge Award, Stark Suites Award, Tiki Palace Hotel Award, Dunwich House Award, Host with the Most Award, Hotellier Award dan Head Designer Award.

Mampukah Flo membantu Quinn untuk menjalankan bisnis hotel mereka dengan sukses?

Game Hotel Dash


System Requirements :
OS : Windows XP/Vista
CPU : 1.2 GHz
RAM : 256 MB
DirectX : 9.0

download Game Hotel Dash
Read On 3 comments

Game Wedding Dash Ready, Aim, Love!

Wedding Dash Ready, Aim, Love! adalah sekuel ketiga dari game Wedding Dash setelah Wedding Dash 1 dan Wedding Dash 2. Bercerita tentang adanya Cupid yang mengunjungi Diner Town dan membuat kota itu menjadi penuh dengan cinta. Dan Quinn pun mulai mempersiapkan rencana pernikahannya. Jika ia berhasil membuat sukses 40 pernikahan, maka Cupid akan membantunya untuk membuat Joe segera melamar dirinya.

Game Wedding Dash Ready, Aim, Love! menghadirkan 5 tempat dengan masing-masing tempat memiliki 10 level dan 1 bonus level. Total ada 55 level keseluruhannya. Seperti biasa, di setiap levelnya kamu harus bisa memenuhi permintaan pengantin terhadap 3 hal yaitu makanan, minuman dan dekorasi.

Ada beberapa fitur menarik dalam game Wedding Dash Ready, Aim, Love! ini. Salah satunya kamu bisa melakukan upgrade terhadap :
  • Kecepatan koki di dalam mempersiapkan masakan.
  • Kecepatan Quinn menangani kekacauan yang terjadi.
  • Kegesitan Flo di dalam melayani pesanan para tamu.
  • Kemudahan kerja bagi Flo dengan dibantu oleh Cupid.
  • Tingkat kenyamanan kursi.
  • Fasilitas tambahan untuk membuat tamu menjadi nyaman seperti cocktail, kopi and lonceng cinta.
Game Wedding Dash Ready, Aim, Love! ini semakin kompleks dibandingkan dengan seri sebelumnya. Kamu akan dibuat semakin kelabakan melayani tamu yang begitu banyak.

Mampukah Quinn mewujudkan pernikahannya sendiri?

Game Wedding Dash Ready, Aim, Love!

System Requirements :
OS : Windows XP/Vista
CPU : 1.2 GHz
RAM : 256 MB
DirectX : 8.1

download Game Wedding Dash Ready, Aim, Love!
Read On 2 comments

Game Coffee Rush

Coffee Rush bercerita tentang adanya sebuah kedai kopi bernama "The Smokestack" yang menjual kopi dengan harga tinggi tapi berkualitas rendah hanya karena ingin mendapatkan keuntungan maksimum. Disini, kamu sebagai pemain didaulat untuk menjadi penyelamat kota dengan menghancurkan usaha The Smokestack yang licik tersebut.

Game Coffee Rush memiliki 49 level dengan menjelajahi 7 tempat dengan masing-masing tempat memiliki 7 level. Ketujuh tempat yang harus dilalui adalah Suburbia, College Town, The Beach, Industry City, Waterfront, Tech Valley dan Downtown.

Cara bermain game Coffee Rush adalah meracik bahan-bahan kopi dengan cara membentuknya dalam puzzle (lihat pada gambar di bawah). Ada 18 jenis kopi yang disajikan dan usahakan penuhi pesanan pelanggan dengan cepat dan tepat. Dalam game ini, kamu diberi 2 jenis bantuan :
  1. COMBO
  2. Fungsinya untuk menambah jumlah pendapatan kedai kopi kamu per harinya. Ada 2 Combo yang disajikan yaitu sandwich dan salad.

  3. TREAT
  4. Fungsinya untuk menambah tingkat kesabaran pelanggan di dalam menunggu pesanan mereka. Ada 3 treat yang disajikan yaitu donut, cupcake dan truffles.
Semakin tinggi level yang dimainkan membuat kamu semakin kelabakan melayani pesanan kopi para pelanggan yang beraneka ragam. Oleh karena itu, jangan lupa untuk membeli treat sebagai penambah mood pelanggan untuk tetap sabar menanti pesanan mereka.

Mampukah kamu menjadi pengusaha kedai kopi yang sukses menggeser The Smokestack?

Game Coffee Rush

System Requirements :
OS : Windows 2000/XP/Vista
CPU : 800 Mhz
RAM : 128 MB
DirectX : 9.0
Release : tahun 2008

download Game Coffee Rush
Read On 0 comments

Game Farm Mania

Game Farm ManiaFarm Mania bercerita tentang Anna, lulusan pertanian, yang lebih memilih untuk membantu ladang Kakeknya yang mulai tidak terurus. daripada pergi liburan bersama sahabatnya. Dengan dibantu Johnny, seorang anak remaja, sebagai sarana transportasi yang akan menjual hasil ladang ke kota.

Farm Mania menyediakan 60 level, 3 ladang, 8 jenis tanaman (pumpkin, kubis, semangka, melon, apel, pir, plum dan peach). Berbagai jenis hewan ternak seperti sapi, kambing, domba, ayam dan angsa. Serta dilengkapi dengan burung jalak dan kelinci sebagai "pengganggu" di ladang bagi tanaman.

Game Farm Mania ini sangat mengasyikkan, semakin tinggi levelnya semakin dibuat kelabakan bagi yang memainkannya. Dalam setiap 5 level, game ini diselingi dengan hidden game yang mengharuskan kamu untuk menemukan hewan-hewan yang disembunyikan oleh serigala.

Mampukah Anna menjaga dan mengurus ladang Kakeknya?

Playing Game Farm Mania

System Requirements :
OS : Windows XP/Vista
CPU : 800 Mhz
RAM : 256 MB
DirectX : 7.0

download Game Farm Mania
Read On 1 comments

Game Anna's Ice Cream

Game Anna's Ice CreamAnna's Ice Cream bercerita tentang Anna yang didaulat untuk menggantikan Pamannya yang ingin pensiun dari usaha es krim di Ice Cream Island, surganya pencinta es krim. Dengan dibantu 2 ekor monyet yang bernama Mikey dan Molly, Anna mulai meneruskan usaha es krim ini.

Game Anna's Ice Cream terdiri dari 50 level dengan enam tempat. Memenuhi pesanan es krim pelanggan, itulah yang harus dilakukan. Tersedia upgrade untuk barang-barang di toko es krim, begitu juga dengan kemampuan bekerja bagi Molly.

Game Anna's Ice Cream ini sangat menarik tampilannya, meriah, musiknya ceria dan mengasyikkan permainannya. Membutuhkan kecepatan yang sangat tinggi jika sudah mencapai level yang cukup tinggi.

Mampukah Anna tetap mempertahankan bisnis es krim Pamannya itu?

Playing Game Anna's Ice Cream

System Requirements :
OS : Windows XP/Vista
CPU : 600 Mhz
RAM : 128 MB
DirectX : 6.0
Release : tahun 2008

download Annas Ice Cream
Read On 0 comments

Game Paradise Pet Salon

Game Paradise Pet SalonParadise Pet Salon adalah game mengenai usaha spa bagi kucing dan anjing. Berawal dari toko spa yang sangat sederhana, kemudian di-upgrade sesuai dengan jumlah uang yang didapat. Kegiatan yang dilakukan adalah memandikan, mencukur, mengobati dan spa.

Game Paradise Pet Salon memiliki delapan jenis toko hewan. Jika sudah berhasil di tempat yang satu akan berpindah ke toko lainnya begitu seterusnya hingga tamat. Game ini dimainkan sesuai kehendak pemainnya, jadi tidak akan sama untuk setiap pemain.

Tampilan gambarnya tiga dimensi, menyerupai the sims. Yang membuat menarik adalah saat mengatur tata letak peralatan yang ada di dalam toko. Bebas dan terserah kamu.

Playing Game Paradise Pet Salon

System Requirements :
OS : Windows 2000/XP/VISTA
CPU : 600 MHz
RAM : 128 MB
Release : tahun 2008

download Game Paradise Pet Salon
Read On 1 comments

Game Success Story

Game Success StorySuccess Story adalah game tentang seorang pengusaha burger McMoo-Moos yang hampir mengalami kebangkrutan dikarenakan karyawan otomatis-nya (robot) rusak yang pernah diciptakan oleh seorang profesor. Para karyawannya yang dulu dipecat tidak mau bekerja lagi, hingga akhirnya ada seseorang anak muda yang menawarkan dirinya

Game Success Story ini terdiri dari 46 level dengan sepuluh tempat. Seperti game burger lainnya, diharuskan memenuhi pesanan pelanggan dengan tepat dan cepat sesuai urutan isi burgernya. Gambar burger dalam game Success Story ini sangat menggugah selera, seperti nyata. Game ini sangat cepat permainannya.

Mampukan McMoo-Moos menjadi yang terbaik kembali di Burgertown?

Playing Game Success Story

System Requirements :
OS : Windows XP/Vista
CPU : 800 Mhz
RAM : 256 MB
DirectX : 7.0
HRelease : tahun 2009

download Game Success Story
Read On 0 comments
Related Posts with Thumbnails

Daftar Blog Saya

Bookmark and Share Add to Technorati Favorites

English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Download Game Beach Party Craze

Followers

Feedback